HUT KORPRI Ke-53, DP KORPRI Kabupaten Asahan Serahkan Bantuan Beras Kepada Panti Asuhan Muhammadiyah Asahan

    HUT KORPRI Ke-53, DP KORPRI Kabupaten Asahan Serahkan Bantuan Beras Kepada Panti Asuhan Muhammadiyah Asahan

    ASAHAN, Indonesiasatu.co.id - Dalam rangka memperingati HUT KORPRI ke-53 Tahun 2024 DP KORPRI Kabupaten Asahan melakukan berbagai rangkaian kegiatan, diantaranya penyerahan bantuan beras kepada Panti Asuhan Muhammadiyah Asahan, Jl. Dr Setia Budi No.76, Kelurahan Selawan, Kecamatan Kota Kisaran Timur, Kisaran, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, pada Minggu, (08/12/2024).

    Acara penyerahan bantuan beras sejumlah 100 goni (@5Kg) diserahkan secara simbolis oleh DP KORPRI Asahan dalam hal ini diwakili Ketua bidang bantuan Sosial, Drs Muksin, MPd didampingi beberapa pengurus.

    "Diharapkan bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi anak-anak yang berada di Panti Asuhan Putra dan Putri Muhammadiyah Kisaran dan dengan saling berbagi kita dapat membagikan sedikit kebahagian yang kita miliki kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan", ujar Muksin.

    Sementara dari pihak Panti Asuhan Muhammadiyah bantuan berupa beras tersebut diterima langsung Ketua Panti Asuhan, Ustadz Drs. H. Sudirman Latsa.

    Sudirman mengucapkan terimakasih yang tak terhingga kepada DP KORPRI Kabupaten Asahan atas bantuan beras yang diberikan sebagai wujud nyata kepedulian kepada sesama ummat yang benar benar membutuhkan.

    "Terimakasih yang tak terhingga kepada DP KORPRI Kabupaten Asahan atas bantuan beras yang diberikan sebagai wujud nyata kepedulian kepada sesama ummat yang benar benar membutuhkan", ungkap Sudirman Latsa mengakhiri.   Edward Banjarnahor

    asahan
    Edward Banjarnahor

    Edward Banjarnahor

    Artikel Sebelumnya

    Pemerintah Kabupaten Asahan Gelar Upacara...

    Artikel Berikutnya

    Semarak HUT KORPRI Ke-53 Tahun 2024 DPK...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Mengabdi untuk Bangsa, Bukan untuk Diri Sendiri, Cerita di Balik Amanah Jabatan
    Bakamla RI dan China Coast Guard Gelar Pertemuan Tingkat Tinggi Perdana di Beijing
    Jelang Putusan Mahkamah Konstitusi, Babinsa Pos Ramil Tingginambut Sosialisasikan Pesan Kedamaian
    Jalin Keakraban, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Laksanakan Komsos Dengan Petani Di Wilayah Binaan
    Hendri Kampai: Yang Dibutuhkan Rakyat Pengobatan Gratis, Bukan Sekadar MCU – Setelah MCU, Lalu Apa?

    Ikuti Kami